Thursday, October 6, 2022

Teknik yang dipakai Jimi Hendrix pada intro lagu Little Wing

Teknik apa yang dipakai Jimi Hendrix pada intro lagu Little Wing? 

Teknik-teknik yang dipakai pada intro lagu Little Wing dari Jimi Hendrix diantaranya: 

Teknik Guitar Tuning: lagu tersebut tidak dituning standar A=440 Hz, tetapi diturunkan setengah nada, jadi senar 1 = Eb, senar 2 = Bb, senar 3 = Gb, senar 4 = Db, senar 5 = Ab, senar 6= Eb 

Teknik Progresi Akor: bentukan akornya adalah Em-G-Am-Em-Bm-Bb-Am-G-Asus2-Gsus2-Fsus2-C6-D, progresi akor seperti ini menginspirasi banyak musisi untuk berimprovisasi dengan lagu ini, yang membuat lagu ini semakin hits pada jamannya. Bentukan akor seperti ini "memancing" gitaris untuk berimprovisasi dengan nada yang berjalan pada deretan akor tersebut, beda dengan lagu-lagu blues/pop/jazz pada waktu itu 

Teknik Gitar: Pada birama ke satu ada slide pakai jari dari fret 12 (cara seperti ini masih jarang dilakukan pada musisi pada jaman itu), menimbulkan suara "kasar" seperti sebuah suara yang tidak teratur dari alat musik gitar Teknik pengambilan nada dasar: lagu ini adalah bernada dasar G yang diturunkan setengah nada, dengan tempo sekitar 67 bpm, saya pikir ini menyesuaikan karakter vocal dari Jimi Hendrix sendiri 

Teknik perubahan birama: dari 4/4 menjadi 2/4 pada birama ke sembilan kemudian balik lagi ke 4/4 pada birama ke sepuluh 

Demikian 5 teknik yang dipakai oleh Jimi Hendrix pada intro lagu Little Wing menurut intepretasi saya, sebagai bonus berikut video saya sedang bermain intro lagu tersebut:

Eruption (Van Halen) Lesson Part 1 - Before Tapping Section

Something (The Beatles) - Guitar Solo Cover by Budi

Wednesday, January 27, 2016

Teknik Gitar Yngwie Malmsteen - Implementasi Tangga Nada Harmonik Minor (Harmonic Minor Scale)

Yngwie malmsteen banyak pakai harmonic minor scale, scale ini sama dengan natural minor / aeolian mode, cuman interval 7-nya naik setengah (semitone). Sekedar mengingatkan untuk tangga nada ini bisa dibaca di http://budisapt.blogspot.co.id/2008/12/tangga-nada-harmonic-minor-harmonic.html Enaknya kalau buat latihan pakai nada dasar (root)-nya di A saja, jadinya A, B, C, D, E, F, G#, A notnya sama dengan scale E Phrygian Dominant. Implementasinya scale ini dimainkan dengan arpeggio dari sebuah chord yang notnya dimainkan satu per satu, nadanya 1, 3, 5. Selain itu pakai diminished scale yang dimainkan juga dengan arpeggio (baca: http://budisapt.blogspot.co.id/2009/01/beberapa-teknik-gitar-arpeggio-yngwie.html). Ada juga teknik lain seperti thrill, vibrato, delay dan tapping. Kalau pakai scale A harmonic minor enak jalan di akor E7, atau pakai progresi akor seperti ini: Am - F - Dm - E7. 

Wednesday, April 2, 2014

Cara membuat pedalboard untuk efek gitar

Ketika kita sudah punya banyak efek gitar stompbox, jadi suatu permasalahan sendiri jika akan membuat pedalboard. Guitar pedalboard pada dasarnya adalah papan berisi efek-efek, transformer dan power supply. Kalau beli biasanya lebih mahal, karena ada biaya alat, bahan, tenaga dan seterusnya. Kalau bikin sendiri bisa lebih murah, cuman perlu skill, banyak penjelasan tentang cara membuat pedalboard akan tetapi biasanya rumit, atau sulit dimengerti. Bagi anda yang ingin membuat pedalboard gitar sendiri, berikut ini adalah video tentang cara membuat pedalboard yang cukup bagus dari Guitar World yang diunggah ke Youtube:

Dimensi papan disesuaikan dengan banyaknya efek yang akan dipasang, bisa lebih luas atau lebih sempit, sesuaikan dengan kebutuhan. Sebelum menempel efek pada papan sebaiknya bereksperimen terlebih dahulu, konfigurasi mana yang lebih baik atau sesuai dengan keinginan. Kalau anda belum ada gambaran tentang cara merangkai efek gitar, dapat membaca pada artikel saya di  http://budisapt.blogspot.com/2008/12/merangkai-efek-gitar-tips-bagi-pengguna.html